Selasa, 11 Maret 2014

Penyakit Maag

Maag atau radang lambung atau tukak lambung adalah gejala penyakit yang menyerang lambung dikarenakan terjadi luka atau peradangan pada lambung yang menyebabkan sakit, mulas, dan perih pada perut.

Jenis maag

Secara garis besar, ada 2 jenis penyakit maag, yakni:
  • Gastritis Akut
    • Penyakit maag akut adalah inflamasi (reaksi tubuh terhadap mikroorganisme dan benda asing yg ditandai oleh panas, bengkak, nyeri, dan gangguan fungsi organ tubuh) akut dari lambung, dan biasanya terbatas hanya pada muklosa. Penyakit maag akut dapat terjadi tanpa diketahui penyebabnya.[1]
  • Gastritits Kronis
    • Lambung penderita penyakit maag kronis mungkin mengalami inflamasi (reaksi tubuh terhadap mikroorganisme dan benda asing yg ditandai oleh panas, bengkak, nyeri, dan gangguan fungsi organ tubuh) kronis dari tipe gangguan tertentu, yang menyebabkan gastritis dari tipe yang spesifik yaitu gastritis kronisa.[1]
Jenis penyakit maag yang dilihat berdasarkan tingkat keparahan, dibedakan menjadi:
  • Maag ringan
    • Maag ringan masih tergolong tahap ringan dimana biasanya setiap orang sudah berada di tahap ini, jika dilakukan pemeriksaan akan terlihat asam lambung berlebih di bagian dinding.
  • Maag sedang
    • Maag pada tahap ini sudah menyebabkan nyeri, sakit dan mual yang menyakitkan.
  • Maag kronis
    • Maag kronis adalah maag yang sudah parah intensitasnya di bandingkan maag biasa.
  • Kanker lambung

Penyebab

Penyebabnya bisa karena penderita makan secara tidak teratur, terdapat mikroorganisme yang merugikan, mengonsumsi obat-obatan tertentu,atau sebab-sebab lainnya seperti mengonsumsi alkohol, pola tidur yang tidak teratur dan stress. Maag juga bisa terjadi apabila si penderita telat makan, kemudian sewaktu makan si penderita maag makan dengan porsi yang terlalu banyak. Bagi penderita maag yang sudah parah, penyakit maag tersebut sangat berbahaya sekali dan dapat menyebabkan kematian.

Gejala

Nyeri pada perut.jpg
  • Sakit saat buang air besar
  • Mual dan muntah
  • Sering merasa lapar
  • Perut kembung
  • Nyeri yang terasa perih pada perut dan dada
  • Sering bersendawa

Pengobatan

Antasida.
Maag bisa disembuhkan tetapi tidak bisa sembuh total, maag adalah penyakit yang dapat kambuh apabila si penderita tidak makan teratur, terlalu banyak makan, atau sebab lain. Biasanya untuk meredakan atau menyembuhkannya penderita harus mengkonsumsi obat jika diperlukan. Tetapi maag dapat di cegah, yaitu dengan cara makan teratur, makan secukupnya, cuci tangan sebelum makan dan jangan jajan sembarangan.
Obat-obatan untuk sakit maag umumnya dimakan dua jam sebelum makan dan dua jam sesudah makan. Adapun dengan tujuan obat dikonsumsi dua jam sebelum makan yaitu untuk menetralisir asam lambung, karena pada saat tersebut penumpukkan asam lambung sudah sangat banyak dan didalam lambung penderita pasti telah terjadi luka-luka kecil yang apabila terkena asam akan terasa perih. Kemudian obat yang diminum dua jam sesudah makan bertujuan untuk melindungi dinding lambung dari asam yang terus diproduksi. Akhirnya dua jam setelah makan, asam yang di lambung akan terpakai untuk mencerna makanan sehingga sudah ternetralisir dan tidak akan melukai dinding lambung.[2]
Obat-obatan yang biasanya digunakan:[2]
  1. Antasida (Menetralisir asam lambung dan menghilangkan rasa nyeri)
  2. Pompa Proton pencegah pertumbuhan bakteri(Menghentikan produksi asam lambung dan menghambat infeksi bakteri helicobacter pylori)
  3. Agen Cytoprotektif (Melindungi jaringan mukosa lambung dan usus halus)
  4. Obat anti sekretorik (Mampu menekan sekresi asam)
  5. Pankreatin (Membantu pencernaan lemak, karbohidrat, protein dan mengatasi gangguan sakit pencernaan seperti perut kembung, mual, dan sering mengeluarkan gas)
  6. Ranitidin (Mengobati tukak lambung)
  7. Simetidin (Mengobati dispepsia)
Selain itu penyakit ini dipercaya memiliki beberapa jenis minuman dan makanan yang kurang baik untuk dikonsumsi yaitu:[3]
  1. Minuman yang merangsang pengeluaran asam lambung antara lain : kopi, anggur putih, sari buah sitrus, dan susu.
  2. Makanan yang sangat asam atau pedas seperti cuka, cabai, dan merica (makanan yang merangsang perut dan dapat merusak dinding lambung).
  3. Makanan yang sulit dicerna dan dapat memperlambat pengosongan lambung. Karena hal ini dapat menyebabkan peningkatan peregangan di lambung yang akhirnya dapat meningkatkan asam lambung antara lain makanan berlemak, kue tar, coklat, dan keju.
  4. Makanan yang melemahkan klep kerongkongan bawah sehingga menyebabkan cairan lambung dapat naik ke kerongkongan seperti alkohol, coklat, makanan tinggi lemak, dan gorengan.
  5. Makanan dan minuman yang banyak mengandung gas dan juga yang terlalu banyak serat, antara lain:
Selain itu, kegiatan yang dapat meningkatkan gas didalam lambung juga harus dihindari, antara lain makan permen khususnya permen karet serta merokok.





Sumber WIKIPEDIA

Bahaya Obat Kimia

Obat kimia adalah obat-obatan yang diproses menggunakan bahan kimia, saat ini hampir semua obat yang beredar dipasaran memiliki komposisi kimia didalamnya. Minimnya pengetahuan masyarakat akan bahaya obat kimia membuat Masyarakat banyak sudah terbiasa menggunakan obat-obatan yang dijual dipasar tanpa resep dokter. Padahal pemakaian obat-obatan yang memiliki komposisi bahan kimia jika digunakan dalam jangka panjang beresiko menimbulkan bahaya bagi kesehatan tubuh.




Bahaya Obat Kimia

Bahaya obat kimia akan menimbulkan resisten tubuh yang mengakibatkan penyakit menjadi lebih kebal terhadap obat-obatan. Fungsi obat kimia pada dasarnya tidak benar-benar menyembuhkan suatu penyakit. Reaksi yang ditimbulkan oleh obat kimia hanya menekan gejala penyakit saja dan mengurangi rasa sakit sementara. Beberapa dokter bergelar MD salah satunya Daniel.H. Kress, M.D mengungkapkan bahwasanya Obat-obatan kima tidak pernah menyembuhkan penyakit, obat-obatan kimia hanya memberikan efek menekan gejala sakit yang direspon tubuh akibat terjadinya gangguan kesehatan. Rasa sakit mungkin saja dapat hilang setelah penggunaan obat-obatan kimia, namun sesungguhnya penyakit yang diderita akan semakin parah dan kebal.
Penggunaan obat kimia selayaknya digunakan hanya untuk penyakit yang bersifat akut dan memiliki reaksi cepat, hal ini bertujuan untuk mengurangi penderitaan atau rasa sakit pada pasien. Selain untuk hal tersebut, penggunaan obat berbahan kimia dapat menimbulkan efek samping yang luas bagi kesehatan tubuh, apalagi jika obat kimia digunakan dalam jangka panjang.

 Beberapa bahaya obat kimia dapat dilihat dibawah ini

  • Resiko terkena gangguan pernapasan atau asma
  • Sakit pinggang
  • Resiko terkena penyakit ginjal
  • Resiko menimbulkan kerusakan pada fungsi hati
  • Anemia atau susah tidur
  • Sel-sel tubuh terancam mengalami kerusakan
  • Menjadi ketergantungan atau kecanduan
  • Menimbulkan resiko terkena penyakit jantung
Melihat begitu berbahayanya penggunaan obat kimia, sewajarnya kita sebisa mungkin menghindari penggunaan obat-obatan yang berkomposisi kimia. JIka memang terpaksa menggunakan obat kimia, perbanyaklah minum air putih untuk membantu menghilangkan berbagai zat kimia yang ada dalam tubuh.
Saat ini berbagai informasi dan pengetahuan mengenai obat-obatan herbal sudah sangat mudah kita dapatkan, penggunaan obat herbal untuk berbagai penyakit sangat dianjurkan sekali, selain terhindari dari bahaya obat kimia, obat-obatan herbal cenderung lebih murah ketimbang obat-obatan berbahan kimia yang dijual dipasaran.

Makanan yang dapat membuat kita lebih cerdas

Jenis Jenis Makanan yg membantu otak untuk berkerja lebih matang dan cerdas. Seperti otot, otak kita juga bisa dilatih. Nah,salah satu faktor penting pendukung kerja dan kinerja otak adalah dari asupan makanan yang tepat untuk fungsi otak kita.
Berikut 20 jenis makanan yang buat kita lebih cerdas:



1.Alpukat


Siapa yang ga kenal sama buah yang satu ini.Selain mudah dijumpai buah ini juga mengandung banyak manfaat.Salah satunya buat mendukung fungsi otak kita.Ternyata buah Alpukat membantu darah beredar lebih baik ke otak kita ,yang sangat penting untuk optimalisasi fungsi otak.

2.Blueberry

Buah lezat ini adalah salah satu makanan yang terbaik untuk otak anda. Karena blueberry tinggi serat dan rendah kadar gula, jadi blueberry aman bagi penderita diabetes dan tidak membuat lonjakan kadar gula dalam darah. Blueberry dikalim sebagai makanan otak terbaik di bumi. Mantap!!
Blueberry jg berfungsi untuk meningkatkan kemampuan belajar dan kemampuan motorik otak.

3.Ikan Salmon

Kandungan Omega-3 asam lemak pada Ikan Salmon berperan penting untuk fungsi otak.Kandungan didalam ikan salmon juga bermamfaat untuk peningkatan kondisi dan kewaspadaan kita .Juga dapat mengurangi risiko mental degeneratif penyakit (seperti demensia).Meningkatkan daya ingat, meningkatkan suasana hati, dan mengurangi depresi,kecemasan dan juga hiperaktivitas.

4.Kacang-kacangan

Kacang mengandung protein, tinggi jumlah serat, dan mereka kaya lemak menguntungkan.Kacang-kacangan juga mengandung banyak vitamin E, yang
penting untuk fungsi otak kita.

5. Benih

Ya benih. Cobalah biji bunga matahari,wijen.,biji rami.Benih ternyata mengandung banyak protein, lemak menguntungkan, dan vitamin E.Yang juga berperan sebagai pelawan stres,antioksidan yang penting untuk kinerja otak.

6.Kopi


Kopi baik untuk otak kita.Ternyata kopi banyak mengandung serat dan itu akan membantu kardiovaskular sistem kita.Kopi juga memberikan beberapa manfaat lainnya bagi otak kita,yaitu meningkatkan energi dan konsentrasi bagi otak kita.

7.Gandum

Gandum adalah salah satu makanan yang terbaik untuk kardiovaskular kesehatan, yang ditujukan untuk kesehatan otak. Selain itu, Gandum juga mengandung serat,protein dan omega 3 yang baik untuk otak

8.Kacang

Kacang benar-benar makanan yang menakjubkan yang sayangnya diabaikan.Mereka sederhana, tapi sangat cerdas.Mereka juga sangat kaya akan serat, vitamin, mineral dan protein yang juga penting untuk fungsi otak yang lebih optimal.

9.Delima

Mengkonsumsi buah delima kita akan mendapatkan lebih banyak serat.Delima seperti blueberry memiliki tingkat antioksidan tinggi.yang penting untuk otak.Otak adalah organ pertama yang merasakan efek stres, jadi segala sesuatu yang dapat Anda lakukan untuk mengimbangi stres adalah pilihan yang cerdas.Salah satunya dengan mengkonsumsi buah delima. 

10.Beras Merah

Walaupun mengandung kadar gula yang cukup tinggi,tapi dilain sisi Beras merah bermanfaat untuk mempertajam otak kita.Selain sumber karbohidrat nya juga yang kaya akan protein. 

11.Teh

Manfaat antioksidan dari Teh juga berpengaruh ke fungsi otak kita.Dengan menyeduh 2 gelas teh perhari akan membuat otak kita berkerja lebih maksimal. 

12.Coklat

Coklat juga salah satu makanan yang berpengaruh ke fungsi otak.Kandungan serat nya ikut mempengaruhi maksimalisasi fungsi otak kita.

13.Tiram

Tiram kaya akan selenium,magnesium,protein dan beberapa kandungan penting untuk otak.

14.Minyak Zaitun


15.Ikan Tuna

Selain menjadi sumber kaya Omega-3.Tuna memiliki tingkat vitamin B6 tertinggi dari setiap makanan.Penelitian telah menunjukkan bahwa B6 secara langsung berhubungan dengan memori,kognisi dan kesehatan otak jangka panjang.Umumnya, vitamin B adalah salah satu yang paling penting untuk menyeimbangkan mood Anda.

16.Bawang putih

Bawang putih dengan cara yang luar biasa dapat mengurangi kolesterol jahat dan memperkuat Anda sistem kardiovaskular,dan juga memberikan sebuah antioksidan pelindung berpengaruh pada otak kita.

17. Telur

Telur mengandung protein dan lemak
dan memberikan energi ke otak kita.Selenium dalam telur terbukti untuk membantu suasana hati Anda.

18. Sayuran hijau

Bayam, kangkung,dan sayuran hijau tinggi zat besi.Mereka juga dapat mencegah kita dari gelisah,kelelahan, miskin suasana hati, pikiran berkabut, dan masalah kognisi lainnya yang merupakan gejala keletihan otak.

19.Tomat

Tomat mengandung lycopene,antioksidan yang sangat baik untuk otak kita.Tomat bahkan juga membantu kita mencegah gejala demensia.

20. Kakao

Nibs kakao ada di antara lima besar makanan yang paling kuat untuk otak,tepat di seperti ikan salmon dan blueberry.






sumber (kaskus.co.id)